Sewa Apartemen di Malang



Butuh tempat penginapan selama tinggal di Malang? Jika anda sedang mencari penginapan di kota yang terkenal dengan tempat-tempat bersejarahnya ini, sebaiknya tentukan dulu hunian seperti apa yang anda inginkan. Bagi anda yang membutuhkan privasi dan berniat tinggal di tempat yang cukup mewah untuk kalangan menengah ke atas, apartemen dapat menjadi tempat penginapan yang cocok untuk anda. Nah, berikut ini kami informasikan mengenai sewa apartemen di Malang:
1. Apartemen Soekarno Hatta

Apartemen Soekarno Hatta berlokasi di Jl. Soekarno Hatta No. 2 Kel. Jatimulyo, Malang, merupakan tempat yang strategis dan dekat dengan beberapa perguruan tinggi di Malang, diantaranya: universitas Brawijaya, Politeknik Negeri Malang, dll. Dekat juga dengan tempat perbelanjaan, seperti: MX Mall dan Malang Town Square.
Apartemen ini sangat cocok sebagai tempat tinggal masyarakat modern. Bangunan apartemen Soekarno Hatta memiliki 2 tipe unit, yaitu: Studio dan Eksklusif. Fasilitas yang telah disediakan dalam setiap ruangan yang disewakan ini berupa: tempat tidur, lemari, meja dan kursi, AC, listrik 1300 watt, dll. Adapun fasilitas umum yang tersedia disini, yakni: ATM, cafe, kolam renang, penjagaan keamanan selama 24 jam, free wifi yang dapat digunakan di lobi utama lantai 1, dan lain-lain.
Jika anda berminat untuk menyewa apartemen Soekarno Hatta Malang, harganya menginapnya mulai dari Rp. 1.600.000/ bulan (tanpa furnished) – Rp. 2.500.000/ bulan untuk tipe studio dan Rp. 3.500.000/ bulan jika menyewa tipe eksekutif. Biaya tersebut belum termasuk biaya listrik, air, dan perawatan apartemen. Silakan sms atau wa di no. 085233123336 atau melalui pin BBM. 57E475DE untuk informasi selengkapnya mengenai apartemen Soekarno Hatta.
2. Apartemen Malang City Point

Apartemen Malang City Point cocok untuk anda yang sedang ingin menyewa apartemen di malang dengan lokasi strategis di tengah kota. Lokasi ini tepatnya berada di Jl. Raya Dieng, Pisang Candi, Malang. Apartemen Malang City Poin disewankan dengan harga RP. 2.750.000/ bulan, tanpa furnished. Jika anda menyewa selama satu tahun akan lebih murah, yaki Rp. 30.000.000/ tahun. Kemudahan-kemudahan yang ditawarkan bila tinggal di apartemen ini, antara lain: dekat dengan jalan raya dan pusat bisnis, terdapat tempat parkir mobil, keamanan terjaga 24 jam, bebas banjir, dekat dengan tempat-tempat belajar, dll. Terdapat pula tempat makan atau pun pusat belanja, seperi : cafe, butik, resto, minimarket. Rumah sakit dan apotek juga sangat mudah diakses dari Apartemen Malang City Point.
Memiliki bangunan gedung seluas 10.000 meter persegi, Apartement City Point memiliki 19 lantai yang menjulang tinggi di Kota Malang. Ruangan Apartemen Malang City Point memiliki luas 25 meter persegi yang terdiri dari satu kamar tidur dan satu kamar mandi. Apartemen ini akan menawarkan pemandangan kota dari jendela apartemen. Terdapat taman hijau di latai 6, kolam renang, jogging track, BBQ area, dll. Silakan hubungi Handy di no. 081233970058 jika tertarik menyewa apartemen Malang City Point sebagai tempat hunian untuk anda selama di kota Malang.
Nah, itulah 2 apartemen yang dapat anda sewa sebagi tempat hunian yang nyaman ketika berada di kota Malang. Segala fasilitas yang telah disedikan dalam satu gedung dan juga lokasinya yang strategi sehingga memudahkan anda untuk bepergian tentunya sebanding dengan harga sewa yang ditawarkan. Bagaimana, tertarik untuk menyewa sebuah unit apartemen selama tinggal di kota apel ini?
Description: Sewa Apartemen di Malang
Rating: 4.5
Reviewed by: ai
On: 3:42 PM
TOP